PENGERTIAN
FLOWCHART
BY
: MELANIA DURI
A. Flowchart
adalah adalah suatu bagan dengan simbol-simbol tertentu yang menggambarkan
urutan proses secara mendetail dan hubungan antara suatu proses (instruksi)
dengan proses lainnya dalam suatu program. (RAHMATARIFIANTOJRS,
2014)
B. Flowchart adalah Bagan-bagan yang mempunyai arus
yang menggambarkan langkah-langkah penyelesaian suatu masalah. Flowchart merupakan
cara penyajian dari suatu algoritma. (info-teknolo.cf, 2016)
C. Sebuah
flowchart (diagram alir) merupakan bentuk formal representasi grafis dari
urutan logika, pekerjaan atau proses manufaktur,struktur organisasi, atau
struktur formal yang serupa. (blogging, 2016)
Berikut ini adalah beberapa simbol
yang digunakan dalam menggambar suatu flowchart :
D.
Flowchart Proses
Flowchart Proses merupakan teknik
penggambaran rekayasa industrial yang memecah dan menganalisis langkah-langkah
selanjutnya dalam suatu prosedur atau sistem. Bagan alir proses menggunakan
lima buah simbol tersendiri seperti terlihat pada tabel di bawah ini : (rahmatarifianto, 2014)
Jenis-jenis
flowchart :
Ø Bagan alir sistem (systems flowchart).
System flowchart dapat didefinisikan sebagai
bagan yang menunjukkan arus pekerjaan secara keseluruhan dari sistem. Bagan ini
menjelaskan urut-urutan dari prosedur-prosedur yang ada di dalam sistem. Bagan
alir sistem menunjukkan apa yang dikerjakan di sistem.
Ø Bagan alir dokumen (document flowchart).
Bagan alir dokumen (document flowchart) atau disebut juga bagan alir formulir (form flowchart) atau paperwork flowchart merupakan bagan alir
yang menunjukkan arus dari laporan dan formulir termasuk tembusan-tembusannya.
Ø Bagan alir skematik (schematic flowchart).
Bagan alir skematik (schematic flowchart) merupakan bagan alir yang mirip dengan bagan alir sistem,
yaitu untuk menggambarkan prosedur di dalam sistem. Perbedaannya adalah, bagan
alir skematik selain menggunakan simbol-simbol bagan alir sistem, juga
menggunakan gambar-gambar komputer dan peralatan lainnya yang digunakan. Maksud
penggunaan gambar-gambar ini adalah untuk memudahkan komunikasi kepada orang
yang kurang paham dengan simbol-simbol bagan alir. (serilmu, 2015)
Ø Bagan alir program (program flowchart).
Bagan alir program (program flowchart) merupakan bagan yang menjelaskan secara
rinci langkah-langkah dari proses program. Bagan alir program dibuat dari
derivikasi bagan alir sistem.
Bagan alir program dapat terdiri dari dua macam, yaitu bagan alir logika
program (program logic flowchart) dan
bagan alir program komputer terinci (detailed
computer program flowchart). Bagan alir logika program digunakan
untuk menggambarkan tiap-tiap langkah di dalam program komputer secara logika.
Bagan alat- logika program ini dipersiapkan oleh analis sistem. Gambar berikut
menunjukkan bagan alir logika program. Bagan alir program komputer
terinci (detailed computer program flow-chart)
digunakan untuk menggambarkan instruksi-instruksi program komputer secara
terinci. Bagan alir ini dipersiapkan oleh pemrogram.
Ø Bagan alir proses (process flowchart).
Bagan alir proses (process flowchart) merupakan bagan alir yang banyak
digunakan di teknik industri. Bagan alir ini juga berguna bagi analis sistem
untuk menggambarkan proses dalam suatu prosedur. (MUNIR, 2016)
Daftar pustaka
blogging. (2016, SEPTEMBER 2). Pengertian
Flowchart, Simbol-simbol dan Kegunaannya. Retrieved SEPTEMBER 2, 2016,
from http://blogging.co.id:
http://blogging.co.id/pengertian-flowchart-simbol-simbol-dan-kegunaannya
info-teknolo.cf.
(2016, SEPTEMBER 2). Pengertian Flowchart. Retrieved SEPTEMBER 2,
2016, from http://www.info-teknolo.cf:
http://www.info-teknolo.cf/2015/04/pengertian-dari-flowchart.html
MUNIR, F. L. (2016,
september 2). PENGERTIAN, JENIS - JENIS, FUNGSI, DAN CONTOH FLOWCHART.
Retrieved september 2, 2016, from http://fahmilatiefmunir.blogspot.co.id:
http://fahmilatiefmunir.blogspot.co.id/2016/01/pengertian-jenis-jenis-fungsi-dan.html
rahmatarifianto.
(2014, NOVEMBER 20). Pengertian Flowchart Dan Jenis – Jenisnya.
Retrieved NOVEMBER 20, 2014, from https://rahmatarifianto.wordpress.com:
https://rahmatarifianto.wordpress.com/2014/11/20/pengertian-flowchart-dan-jenis-jenisn
RAHMATARIFIANTOJRS.
(2014, NOVEMBER 20). Pengertian Flowchart Dan Jenis – Jenisnya.
Retrieved SEPTEMBER 2, 2016, from https://rahmatarifianto.wordpress.com:
https://rahmatarifianto.wordpress.com/2014/11/20/pengertian-flowchart-dan-jenis-jenisnya/
serilmu. ( 2015,
Februari 08). Pusat Pengetahuan. Retrieved september 2, 2016, from
http://serilmu.blogspot.co.id/: http://serilmu.blogspot.co.id/2015/02/pengertian-flowchart-dan-simbol.html
Nama :
Melania Duri
Sekolah
: SMK Islam 1 Blitar
Motto : Rajin-rajin lah belajar J
0 komentar:
Posting Komentar